Review Makanan Kucing Minino Plus

Halo catlovers semuanya, pada artikel kali ini kunucats akan kembali memberikan review pada salah satu merk makanan kucing yang dulu pernah ramai digunakan di tempat saya dan juga tentunya saya juga pernah menggunakannya, makanan tersebut adalah Minino Plus. Jadi beberapa tahun yang lalu saya sudah pernah menggunakan merk makanan ini, namun karena belum memberikan review jadi kemarin saya membelinya untuk memberikan review sekalian dijadikan bahan artikel dan juga konten youtube.

Minino Plus sendiri juga merupakan makanan kucing All Stage ya catlovers, jadi makanan ini bia digunakan untuk semua usia kucing termasuk kucing yang masih kecil hingga kucing yang sudah dewasa. Kelebihan makanan kucing All Stage itu menurut saya Fleksibel, jadi meski saya mempunyai banyak kucing yang dipelihara, makanannnya tidak perlu menggunakan beberapa jenis karena semua bisa menggunakannya.

Berbeda dengan makanan kucing yang dikhususkan untuk kucing kecil atau kitten dan juga adult atau dewasa yang pemberiannya harus dibedakan. Meski begitu, bukannya makanan All Stage itu selalu lebih bagus, namun semua merk makanan kucing pasti memiliki kelebihan masing-masing dan tentu saja makanan yang dibuat khusus juga lebih baik lagi karena kandungan yang ada hanya fokus untuk kucing tersebut.

Pada review ini kucing yang diberikan untuk review adalah kucing yang baru saja menyusui dan juga dalam masa pemulihan badan, setelah itu disusul dengan kitten yang juga merupakan anak kucing ini. Jika dalam penggunaan sebelumnya hasilnya sangat bagus menurut saya, lalu apakaha hasilnya akan sama dengan penggunaan sekarang ini? Simak review selengkapnya dibawah ini.

Kemasan Makanan Kucing Minino Plus

Minino Plus Cat Food 10kg

Minino Plus Cat Food Review

Kelebihan Minino Plus Cat Food

Kandungan Minino Plus Cat Food

Bahan Minino Plus Cat Food

Ingredient Minino Plus Cat Food

Sama seperti biasanya ya catlovers, review akan menggunakan kemasan besar supaya hasil dari review menjadi maksimal. Review ini menggunakan Minino Plus 10kg seperti yang terlihat pada gambar diatas. Kemasannya berwarna abu-abu dengan kombinasi warna orange dan juga ada beberapa keterangan yang ada pada kemasannya.

Kemasannya simple, tidak terlalu banyak bla bla bla jika dibandingkan dengan beberapa merk makanan kucing lain. Pada kemasan bagian belakang pun juga demikian, tidak terlalu banyak tulisan, namun satu hal yang membuat penjelasan agak sulit karena keterangan yang ada pada kemasan menggunakan Bahasa Spanyol dan penjelasan dalam Bahasa Indonesia hanya sedikit.

Plastiknya tebal, yeess. Namun ketika kemasan ini dibuka tidak ada lagi plastik tambahan, jadi langsung pada makanannya. Jika ada kesalahan penempatan dan plastik robek maka makanan ini pun kemungkinan juga akan rusak karena tidak ada lapisan lainnya lagi. Jadi jika catlovers belum membukan dan masih menyimpannya harap untuk berhati-hati supaya plastik makanan ini tetap aman.

Bentuk Makanan Kucing Minino Plus

Biskuit Minino Plus Cat Food

Pada gambar diatas merupakan bentuk kibble dari Minino Plus, berbeda dengan makanan kucing lainnnya, kible dari Minino Plus terdiri dari 3 varian yang berbeda, yaitu berwarna merah dengan bentuk hati, cokelat muda berbentuk bulatan yang mirip dengan donat dan warna cokelat tua yang berbentuk tidak beraturan.

Apakah perbedaan warna pada Minino Plus ini disebabkan oleh pewarna atau tidak, saya juga tidak mengetahuinya karena pada kemasan juga tidak ada keterangannya. Sama halnya dengan isu mengenai Minino Plus mengandung babi, tidak ada kejelasan No Pork pada kemasan, namun dalam komposisi juga tidak dikatakan makanan ini menggunakan babi.

Baca Juga : Review Makanan Kucing Kitchen Flavor Kitten

Bentuk kibblenya terbilang unik karena terdiri dari 3 jenis dan semuanya memiliki warna serta bentuk yang berbeda. Pada review sebelumnya pada Kitchen Flavor Kitten juga demikian, namun perbedaannya adalah pada bentuk kibble KF jumlah kibble yang berbeda hanya sedikit saja. Jika catlovers belum membaca review mengenai Kitchen Flavor maka silahkan membacanya pada link diatas.

Kandungan dan Bahan Makanan Kucing Minino Plus

Kandungan dan juga bahan yang dijelaskan dibawah ini merupakan kandungan dan bahan yang tertera pada kemasan makanan kucing ini dan mungkin akan ditambahkan beberapa kata atau diubah supaya lebih mudah untuk dimengerti catlovers semuanya.

Kelebihan dan Kekurangan Minino Plus Cat Food

Minino Plus, Makanan Berkualitas Profesional

Itu dibuat dengan bahan-bahan berkualitas tinggi, yang menjamin nutrisi lengkap dan seimbang untuk anak kucing Anda, memastikan perkembangannya yang sehat sepanjang masa dewasanya.
Formulanya didasarkan pada standar sistem manfaat vital5 eksklusif yang berfokus pada perawatan lima organ vital anak kucing Anda


Manfaat Minino Plus Cat Food

Minino Plus
Dibuat menggunakan daging pilihan (sapi,ayam dan kalkun) dan bahan-bahan kualitas terbaik yang menjamin nutrisi lengkap dan seimbang pada setiap tahap perkembangan kucing catlovers. Dengan formulasi eksklusif berdasarkan Vital 5 Benefits System yang berfokus pada perawatan lima organ vital kucing catlovers.
  • Kesehatan Mata
  • Kesehatan Saluran Kemih
  • Kesehatan Saluran Pencernaan
  • Kesehatan Bulu yang Berkilau
  • Kesehatan Jantung

Kandungan Nutrisi Minino Plus
  • Protein (min) 32%
  • Kadar Air (maks) 11%
  • Lemak (min) 11%
  • Serat (maks) 4%

Komposisi Minino Plus
Tepung ayam, tepung kalkun, tepung daging sapi, tepung tuna, tepung jagung dan sereal gandum, gandum dan produk sampingan jagung, gluten jagung, pasta biji minyak, lemak hewan stabil (daging sapi dan ayam), ekstrak ragi, kultur ragi (Saccharomyces cerevisiae), tepung beras, produk susu (bovine), konsentrat protein ungags, tepung rumput laut, ekstrak singkong.

Vitamin : A, D3, E, K, B1, B2, B3, B5, B6, B8, B9, B12, choline chloride.

Mineral : sodium chloride, calcium phosphate, zinx oxide, manganous oxide, iodine (EDDI), copper sulfate, ferrous sulfate, phosphoric acid, potassium chloride, zinc proteinates, copper, selenium dan magnesium.

Lactobacillus acidophilus (3.5x104 CFU / g minimum), Bacillus Amyloliquefacien (1x104 CFU / g minimum), lysine, methionine, taurine.

Dibawahnya ada keterangan produksi dan juga siapa yang mengimport makanan kucing Minino Plus ini


Komposisi Minino Plus Cat Food

Indikasi Minino Plus
  • Makanan lengkap dan seimbang untuk kucing segala usia


Harga Minino Plus Cat Food

Analisis Terjamin Minino Plus
  • protein kasar min 32%
  • kelembaban maks 11%
  • lemak kasar min 11%
  • serat kasar maks 4%
Panduan Pemberian Makanan Harian untuk Kucing
  • Kucing yang berusia dibawah 1 tahun diberikan 45gr sampai dengan 135gr perhari
  • Kucing yang berusai diatas 1 tahun diberikan 70gr sampai dengan 135gr perhari
  • Kucing atau induk kucing yang sedang hamil atau menyususi diberikan jumlah makanan yang menyesuaikan kondisi kucing

Minino Plus Cat Food untuk Kitten

Peringatan

  • Membutuhkan penyimpanan yang hati-hati
  • Simpan di tempat yang sejuk, kering dan berventilasi tempat
  • Buang setelah tanggal kedaluwarsa atau lebih cepat jika tampilan berubah
  • Penggunaannya dilarang diberikan pada manusia

Makanan Pussycat Plus memenuhi persyaratan yang ditetapkan oleh American Association of Food Control Officials (AAFCO) untuk memberi makan kucing dewasa dan betina hamil atau menyusui

Perubahan Pola Makan

  • Agar kucing dapat mengasimilasi perubahan pola makan dengan lebih baik dan memanfaatkan manfaat Minino Plus dengan lebih baik, disarankan untuk mencampurnya dengan gilingan dan gilingan dalam makanan biasa selama lima hari.
  • Perubahan pola makan yang tiba-tiba, atau apa pun itu, dapat mengubah sistem pencernaan anak kucing, dan menyebabkan beberapa kasus, seperti diare atau penurunan nafsu makan sementara.
  • Jangan lupa untuk selalu menyediakan air bersih dalam jangkauan anak kucing Anda

Pada bagian bawah ini dijelaskan mengenai cara melakukan pergantian makanan kucing dengan benar, supaya lebih jelas dan lengkap maka silahkan catlovers membaca cara melakukan transisi makanan kucing atau tips pergantian makanan kucing dibawah ini.

Harga Makanan Kucing Minino Plus

Keterangan Harga
Harga Minino Plus 10kg 470.000
Harga Minino Plus 1.3kg Freshpack 65.000
Harga Minino Plus 1kg Repack 50.000
Harga Minino Plus 500gr Repack 27.000

Harga Minino Plus diatas yang saya asli ketahui adalah kemasan 10kg yang saya beli sendiri di kota saya (pada konten youtube salah menyebutkan 515 ribu), dan untuk kemasan lain merupakan informasi harga yang saya dapatkan dari marketplace. Untuk kepastian harganya silahkan catlovers bertanya pada petshop sekitar tempat catlovers tinggal karena harga pada setiap daerah bisa berbeda.

Kelebihan dan Kekurangan Makanan Kucing Minino Plus

Kelebihan

  • Mengandung banyak kandungan yang bermanfaat untuk kucing
  • Fleksibel karena bisa digunakan pada semua usia kucing (All Stage)
  • Memiliki sistem vital5 yang diunggulkan dan baik untuk kucing
  • Bisa membuat kucing gemuk dengan cepat
  • Kotoran kucing menjadi tidak terlalu bau
  • dan beberapa kelebihan lain seperti yang tertera pada kemasan

Kekurangan

  • Kemasan hanya menggunakan satu lapisan
  • Tidak diketahui menggunakan pewarna atau tidak
  • Menurut saya ukuran makanan terlalu besar untuk kitten meski kitten saya tetap menghabiskannya

Kesimpulan

Karena kebetulan Kunucats sudah memiliki Channel Youtube maka review menjadi dua versi yaitu artikel dan juga video. Pada poin kesimpulan atau penggunaan pada kucing kali ini supaya catlovers semuanya lebih jelas silahkan melihat video review dari Kunucats dibawah ini untuk mengetahui kucing mana yang digunakan, penggunaan pada kucing dan juga hal lainnya.

Bagi catlovers yang belum SUBSCRIBE maka jangan lupa untuk Subscribe terlebih dahulu supaya tidak ketinggalan informasi konten terbaru dari Kunucats. Jangan lupa juga untuk Like, Share dan berkomentar pada kolom komentar yang sudah tersedia ya catlovers semuanya.

Review Minino Plus dari Catlovers

Jadilah catlovers pertama yang memberikan review tambahan pada Minino Plus ini dengan cara menuliskan pengalaman penggunaan makanan ini pada kolom komentar yang ada dibawah

Hal yang perlu dicatat pada setiap review produk kucing yang diberikan Kunucats adalah, setiap kucing yang digunakan untuk review dan kucing catlovers yang ada dirumah pasti berbeda, entah itu mulai dari kesukaan, pencernaan, kebiasaan dan beberapa hal lainnya.

Karena perbedaan tersebut maka kemungkinan hasil dari review yang diberikan ini mungkin tidak akan sama dengan penggunaan catlovers (dengan menggunakan produk yang sama) pribadi dengan kucingnya. Karena hal inilah saya menyarankan untuk berkomentar terkait penggunaan supaya catlovers lain juga mengetahuinya.

Hasil dari review ini digunakan sebagai acuan informasi dari produk yang terkait, dengan informasi inilah catlovers (yang belum menggunakan) bisa menentukan apakah akan menggunakan produk ini atau tidak. Demikian mengenai review Minino Plus kali ini, semoga review ini bisa bermanfaat dan juga bisa menambah wawasan catlovers semuanya.

Belum ada Komentar untuk "Review Makanan Kucing Minino Plus"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel